PEMBINAAN & DISUKUSI HUKUM “ MELALUI DISKUSI HUKUM KITA TEGUHKAN INTEGRITAS DAN TINGKATKAN KOMPETENSI MEWUJUDKAN PELAYANAN PRIMA”
Jum’at, 17 Juli 2024 s.d 19 Juli 2024, bertempat di Ballroom Hotel Sutan Raja Kolaka, dilaksanakan Diskusi Hukum dan bedah berkas dengan Tema “ Melalui Diskusi Hukum Kita Teguhkan Integritas dan Tingkatkan Kompetensi Mewujudkan Pelayanan Prima”.
Kegiatan Pembinaan dan Diskusi Hukum ini di buka oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kendari, YM Bapak Dr. H. Anang Permana, S.H.,M.H., dan diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Himne Mahkamah Agung, diikuti oleh do’a yang dipimpin Bapak H. Abdul Haq, S.Ag.,M.H. Selanjutnya laporan panitia disampaikan oleh Bapak Drs.Sahrul Fahmi,M.H. Acara Pembinaan dan Diskusi Hukum ini diikuti oleh 5 satker Pengadilan Agama wilayah daratan sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Kendari, yaitu Pengadilan Agama Kendari, Pengadilan Agama Unaaha, Pengadilan Agama Kolaka, Pengadilan Agama Rumbia, Pengadilan Agama Andoolo dan Pengadilan Agama Lasusua, Sedangkan peserta Diskusi Hukum adalah seluruh Hakim, Panitera, Sekretaris, Panmud, Jurusita beserta staf yang ada di Pengadilan Agama se Wilayah daratan Pengadilan Tinggi Agama Kendari.
Pembinaan dan Diskusi Hukum ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan profesionalisme para hakim dalam menangani berbagai kasus yang dihadapi diwilayah daratan sewilayah PTA Kendari.